Jasa konsultan pajak

Jasa konsultan pajak

Urusan perpajakan sering kali membuat perusahaan pusing karena berbagai macam aturan yang berlaku. Aturan tersebut pun kerap berubah setiap tahunnya sesuai dengan kebijakan yang diterapkan. Untuk menghindari kerumitan perpajakan, Anda bisa menggunakan jasa konsultan pajak. Lantas, bagaimana cara memilih jasa konsultan yang tepat untuk perusahaan? Simak ulasannya berikut ini!

1. Tentukan budget untuk membayar konsultan pajak

Budget adalah salah satu faktor paling penting untuk dipertimbangkan sebuah perusahaan yang akan memanfaatkan jasa konsultan pajak. Arus keuangan merupakan pondasi perusahaan, sehingga Anda perlu pandai-pandai mengaturnya. Selain itu, Anda juga harus mampu mengorganisir segala kebutuhan perusahaan. 

Oleh sebab itu, jika memerlukan konsultan pajak, sebaiknya perhatikan terlebih dahulu budget yang dimiliki perusahaan Anda. Cermati baik-baik kebutuhan lainnya, serta atur keuangan agar cukup stabil sehingga dapat dialokasikan untuk membayar konsultan pajak. Kemudian, berdasarkan budget itu, Anda dapat menyesuaikan jasa konsultan mana yang paling tepat dan affordable.

2. Pilih konsultan pajak yang sesuai dengan anggaran

Permasalahan pajak pasti berbeda-beda bagi tiap perusahaan, tergantung aktivitas dan produktivitas mereka. Oleh karena itu, sebaiknya perlu diperhatikan dulu masalah apa saja yang sekiranya memerlukan bantuan konsultan pajak. 

Setelah permasalahan tuntas diidentifikasi, Anda dapat mencari informasi terkait jasa konsultan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Ada konsultan pajak yang memasang tarif atau biaya per jam, ada pula yang bersifat long term. Semuanya tergantung pada jumlah pekerjaan yang harus dilakukan. Pilihlah pelayanan dengan anggaran yang paling sesuai dengan perusahaan Anda.

3. Cari konsultan pajak yang kompeten

Setiap konsultan pajak memiliki spesialisasi yang berbeda-beda. Oleh sebab itu, sesuaikan kebutuhan perusahaan dengan kompetensi konsultan pajak tersebut. Idealnya, konsultan pajak yang biasanya dipakai oleh perusahaan adalah yang telah bersertifikat B atau C karena dapat memberikan jasa kepada wajib pajak perseorangan maupun badan usaha.

4. Pastikan konsultan pajak punya izin praktik

Jika Anda membutuhkan jasa konsultan pajak, sebaiknya cek terlebih dahulu apakah konsultan yang Anda pilih telah mempunyai izin praktik atau belum. Izin praktik cukup penting untuk membuktikan bahwa konsultan pajak tersebut benar-benar tepercaya dan berkualitas. Selain itu, Anda juga akan terhindar dari masalah lain karena telah menggunakan jasa konsultan yang terbukti legal.

Ada satu cara yang dapat Anda lakukan untuk mengecek legalitas seorang konsultan pajak, yaitu melalui situs http://konsultan.pajak.go.id. Melalui SiKop atau Sistem Informasi Konsultan Pajak, Anda dapat memastikan konsultan pajak tersebut memiliki status resmi dan izin praktik dari Direktorat Jendral Pajak (DJP) RI. Anda tinggal memasukkan identitas seperti nama atau NPWP konsultan tersebut.

5. Cari konsultan pajak yang bisa jadi partner

Urusan perpajakan adalah persoalan yang rumit dan membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Oleh sebab itu, sebaiknya carilah konsultan pajak yang dapat berperan sebagai partner Anda. Jika konsultan pajak tersebut terlalu kaku atau terlalu idealis, Anda tidak akan merasa nyaman berdiskusi dengannya, begitu juga sebaliknya.

Sebagai pihak yang membutuhkan, Anda sebaiknya tidak memiliki pola pikir yang ‘terima beres’ saja. Anda harus terbuka dan menganggap konsultan pajak sebagai rekan kerja yang dapat memahami semua permasalahan Anda. Sikap saling percaya akan menumbuhkan hasil yang siginifikan untuk perusahaan Anda.

6. Minta rekomendasi dari orang lain

Salah satu cara paling efektif untuk memilih konsultan pajak yang tepat adalah melalui rekomendasi orang lain, seperti teman atau rekan bisnis Anda yang sudah pernah menggunakan jasa tersebut. Anda dapat bertanya, bahkan berdiskusi dengan rekan Anda terkait pengalamannya menggunakan jasa konsultan pajak.

Dengan begitu, Anda akan lebih leluasa menanyakan informasi apa pun yang diinginkan. Rekan Anda pun dapat memberikan penilaian tentang kinerja konsultan tersebut. Berdasarkan penilaian rekam jejak jasa konsultan pajak, Anda dapat mempertimbangkannya sebelum memutuskan untuk menggunakan jasanya. 
Sebagai kantor jasa akuntansi yang kompeten dan bersertifikasi, Trier Consulting menyediakan layanan konsultan pajak yang profesional dan tepercaya. Memiliki pengalaman selama lebih dari lima tahun, tim Trier Consulting telah memiliki jaringan dengan beberapa konsultan pajak di berbagai kota di Indonesia. Pastikan perusahaan Anda mendapatkan jasa konsultan pajak terbaik dengan klik di sini!